Morning Ride, Eksplore Pinus & Air Terjun Takapala
Hai Makassar - Sunmori merupakan agenda rutin Komunitas roda dua dengan berkendara pada pagi hari untuk menikmati sejuknya udara daerah khas pegunungan.,
komunitas yang isinya para penggunya Honda ADV ini sudah tiga kali mengadakan Sunmori. Pada hari Minggu 06 Oktober 2019 kemarin, untuk ketiga kalinya mengadakan agenda tersebut. Namun untuk part 3 ini mereka tidak hanya Sunmori saja, tapi dilanjut dengan berwisata.
Kali ini Hai Makassar akan ber-Sunmori ke kawasan wisata Malino. Dengan mengawali kumpul diDealer Honda Maju, ada sekitar 20 anggota belum termasuk boncengernya yang ikut dalam Sunmori part 3 ini. “Walaupun gak se ramai sebelumnya, namun part 3 ini tetap asyik karena kita masih bisa berwisata bersama temen-temen satu komunitas. Ditambah suasana Malino dengan hamparan pemandangan yang dikelilingi pegunungan indah dan hawa syahdu hehehe,” ungkap Kemal.

Sepanjang perjalanan, HAI Makassar ini selalu memperhatikan keamanan berkendaranya. Dengan jalanan yang memiliki tikungan tajam, mereka sebagai pelopor keselamatan berkendara mengingatkan kepada sesama anggota agar selalu safety dan berhati-hati. Dilarang mendahului serta menghormati kepada sesama pengguna jalan.
Yup, setelah menikmati riding pagi hari, komunitas ini memutuskan untuk berhenti dan beristirahat sembari bercanda menikmati kopi dan tentunya sarapan pagi. Komunitas roda dua ini tak mengeksplore Hutan Pinus yang masih alami dan mengujungi Air terjun Takapala. Yang tidak jauh dari hutan Pinus.

Alhamdulillah selama perjalanan aman dan tidak ada kendala pada kendaraan. Paling terkendala dengan cuaca hujan, tapi kita adalah bikers yang tidak takut hujan hahaha. Kedepannya kita bakal mengadakan tourjib atau touring wajib, yah sekitar beberapa bulan kedepan,” tutup Hasan.
Oke, tertarik untuk ikut agenda rutin tersebut? Silahkan datang ke kopdaran bagi pengguna Honda ADV Indonesia Makassar chapter , tepatnya di kopi Paste Jl Ance Dg oyo, Belakang Apartemen Vidaview, pada setiap jum’at malam.
Kemal arsyad